KUKER CRISPY
Anda penasaran kenapa kue kering ini menjadi lebih krispy? Kuker crispy ternyata menggunakan rice crispy sebagai pelapisnya yang membuat kuker ini berbeda tekstur dan penampilannya.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
150 gram margarin
1/4 sendok teh garam
100 gram gula tepung
1 kuning telur
200 gram tepung terigu protein rendah
20 gram maizena
1/2 sendok teh baking powder
100 gram rice crispy untuk pelapis
1/2 sendok teh pasta vanila
3 putih telur, dikocok lepas untuk pencelup
Bahan Isi (aduk Rata):
100 gram cokelat masak pekat, dilelehkan
25 gram kacang tanah oven, dicincang halus
Cara membuat kuker crispy:
- Kocok margarin, garam, dan gula tepung 2 menit. Tambahkan kuning telur dan pasta vanila. Kocok rata.
- Masukkan setengah bagian rice crispy. Aduk rata. Tambahkan tepung terigu, maizena, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
- Bentuk bulat. Celup ke dalam putih telur. Gulingkan di atas sisa rice crispy. Tekan tengahnya. Letakkan di loyang yang dioles margarin.
- Oven dengan api bawah suhu 130 derajat Celsius 45 menit hingga matang. Dinginkan.
- Isi dengan campuran cokelat masak leleh dan kacang tanah. Biarkan mengeras.
Untuk 542 gram
sumber: http://www.sajiansedap.com/recipe/detail/21341/kuker-crispy#.VO_mKSyorNk